Pages

Subscribe:

Labels

Sabtu, 29 Oktober 2011

Toyota-iPhone Persiapkan Backseat Driver

 
     Apakah Anda pernah sulit berkonsentrasi saat mengemudi karena tingkah anak? Bisa jadi, kondisi itu jadi persoalan banyak keluarga muda saat berkendara. Maklum, si buah hati acap tak bisa duduk diam dengan tenang ketika di dalam mobil. Fakta itulah yang disimak betul oleh Toyota, yang menawarkan solusi yang memungkinkan anak Anda duduk manis selama dalam perjalanan.
Menjelang pertengahan Juli ini, Toyota Astra Motor telah menyiapkan aplikasi khusus untuk anak Anda. Namanya, Backseat Driver, yang tersedia di iPhone. Aplikasi yang dilengkapi dengan iPhone Global Positioning System tersebut membuat anak Anda seolah tengah ikut mengemudikan mobil bersama dengan Anda. Seru, kan?
Dengan teknologi GPS tadi, Backseat Driver akan mengetahui atau mengikuti rute yang ditempuh mobil Anda. Si buah hati pun seolah akan mengemudikan mobil lewat ponsel yang sesuai dengan rute aktual yang tengah dijalani.
Seperti permainan "perjalanan virtual", anak-anak bisa berhenti di mana pun dan juga memperoleh poin. Semakin banyak poin yang diperoleh, semakin besar peluang untuk mendapatkan mobil yang lebih bagus.
Menurut Toyota seperti yang dilansir di laman resminya, game ini cukup memberikan pengalaman mengemudi seperti di alam nyata (virtual driving experience), sekaligus melatih dasar-dasar keterampilan berkendara. Dan yang pasti, sambil bersenang-senang.
http://tekno.liputan6.com/read/344644/toyotaiphone-persiapkan-backseat-driver

Aston Martin Luncurkan Ponsel Mewah

 
       Perusahaan otomotif asal Inggris Aston martin yang dikenal dengan produksi mobil sport mewah meluncurkan ponsel terbaru. Tidak kalah dengan mobil buatannya, Aston Martin menciptakan ponsel bernama Grand 350 dengan spesifikasi khusus. Ponsel yang diciptakan itu hasil kerjasama dengan perusahaan telekomunikasi asal Kanada Mobiado.
      Ponsel yang tampil dengan tombol qwerty itu dilengkapi dengan 3,5G HSPDA dan internet WLAN, sehingga pengguna bisa berselancar dengan internet sepuasnya. Gadet super keren itu juga memiliki tombol khusus untuk video dan musik, serta kamera 3,2 megapiksel (MP). Ponsel ini juga memiliki konektivitas USB mikro.
     Ponsel itu tampil dengan tiga warna, hitam, satin hitam, dan perak dengan layar inframerah dari batuan berharga rubi. Bukan itu saja, kemewahan ponsel itu juga bisa dilihat dari layarnya yang terbuat dari kristal safir sebagai dekorasi tambahan. Sayangnya, harga untuk ponsel mewah super canggih itu belum diketahui. Penggemar Aston Martin harus bersabar menunggu kehadiran ponsel itu di pasaran.
http://tekno.liputan6.com/read/351891/aston-martin-luncurkan-ponsel-mewah

CarPad, Tablet 3D Khusus Mobil

 


Perusahaan navigasi GPS India, MapmyIndia, bekerja sama dengan Qualcomm Incorporated akan meluncurkan komputer tablet khusus mobil yang disebut CarPad. Pembuatan gadget ini difokuskan untuk menavigasikan pengendara mobil melalui sebuah instalasi peta elektronik.
Seperti dilansir situs IndianMarket.com, Sabtu (4/9), CarPad ini dilengkapi dengan prosesor S1 Snapdragon Qualcomm, layar sentuh 7 inci, dam sistem navigasi 3D GPS. Untuk konektivitas, CarPad sudah dilengkapi dengan jaringan 3G, Wi-Fi, dan Bluetooth. Tak hanya itu, sebuah output suara dari gadget ini telah diinstal untuk menginstruksikan driver, Senin (5/9).
Para penemu CarPad ini juga mengklaim gadgetnya tersebut menjadi tablet 3D pertama yang juga bekerja sebagai alat navigasi untuk pengendara mobil. Menurut sumber lain, gadget ini juga berfungsi dalam mengakses email dan mengambil gambar dari kamera built-in.
Konektivitas Bluetooth pada gadget ini ditujukan untuk para pengemudi agar terhubung ke dunia luar. Ukuran layar sentuhnya adalah 800 x 480. Tablet ini juga terdiri dari fitur seperti konektivitas earphone, radio dan USB. MapmyIndia membandrol tablet ini sekitar 23.000 Rupee (atau Rp 4,2 jutaan). Rencananya, CarPad mulai dipasarkan pada 15 September mendatang.
http://tekno.liputan6.com/read/351972/carpad-tablet-3d-khusus-mobil

Selasa, 25 Oktober 2011

Ini Dia 10 Komputer Tablet Terlaris

 
Persaingan di pasar komputer tablet dunia tampaknya semakin ramai dan ketat. Berbagai perusahaan teknologi dunia seperti Apple, Samsung, dan Research In Motion (RIM) bersaing meluncurkan produk tablet andalannya. Baru-baru ini, situs penjualan online Amazon membuat daftar 10 tablet terlaris, seperti di bawah ini:
1. iPad 2 (Apple)
2. BlackBerry PlayBook (RIM)
3. Samsung Galaxy Tab 10.1 (Samsung)
4. HP Touchpad (HP)
5. Motorola Xoom (Motorola)
6. Toshiba Thrive (Toshiba)
7. Lenovo IdeaPad Tablet (Lenovo)
8. Sony Tablet S (Sony)
9. HTC Flyer (HTC)
10. Asus Transformer Eee Pad Transformer (Asus).(Mashable/ULF)
http://tekno.liputan6.com/read/355448/ini-dia-10-komputer-tablet-terlaris

Ginetta G60, Mobil Sport Bermesin Tengah

 
Produsen otomotif spesialis mobil sport, Ginetta, telah meluncurkan model terbarunya Ginetta G60 yang menjadi mobil balap pertamanya dengan menggunakan mesin tengah selama 20 tahun terakhir. Mobil sporty dengan kursi dua penumpang ini dibandrol seharga US$ 106.300 atau Rp 950 jutaan.
Seperti dilansir Insideline.com, Selasa (11/10), G60 ini didukung oleh mesin 310-hp Ford 3.7 liter V6 dari Mustang, dengan penggerak roda belakang melalui enam percepatan gearbox manual Ford. Dengan bobot hanya sekitar 2.400 kilogram, Ginetta mengklaim G60 andalannya berakselerasi dari nol sampai 60 dalam waktu kurang dari 4,0 detik, dengan kecepatan tertinggi lebih dari 165 mph.
Produsen otomotif Inggris, yang awal tahun ini membeli merek Farbio, mendesain G60 masih berdasarkan model GTS Farbio sebelumnya, dengan tub berserat karbon dan subframe tubular-baja. Pengiriman pertama model ini akan dimulai Februari mendatang. Sayangnya, mobil ini hanya akan diproduksi terbatas sebanyak 50 unit. (MEL)
 http://otomotif.liputan6.com/read/357750/ginetta-g60-mobil-sport-bermesin-tengah

iPad 2, Raja Komputer Tablet 2011



Komputer tablet andalan Apple Inc, iPad, berhasil menguasai dunia komputer tablet sejak diluncurkan perdana pada dunia awal tahun lalu. Kemunculannya pun menarik berbagai produsen PC untuk bersaing ketat dalam pangsa pasar kategori komputer tablet masa depan.
Menurut perusahaan riset pasar yang berbasis di AS, Gartner, penjualan tablet di seluruh dunia mencapai 63,6 juta unit pada akhir September tahun ini, dan meningkat 261,4 persen dari 2010 dengan penjualan 17,6 juta unit. Tentunya, komputer tablet menjadi gadget terkini dan tercanggih di dunia komputer.
Meskipun banyak bermunculan pesaingnya, iPad tetap menjadi raja tablet sampai tahun ini dengan 75 persen dari penjualan tablet di seluruh dunia dikuasai oleh gadget Apple itu. iPad 2 diluncurkan pada Maret 2011 yang didesain lebih tipis dan lebih cepat dari iPad pendahulunya.
http://tekno.liputan6.com/read/358429/ipad-2-raja-komputer-tablet-2011

Antivirus Microsoft Tandai Google Chrome Sebagai Virus

 
Perusahaan teknologi perangkat lunak Mcrosoft mengeluarkan antivirus terbaru, menandai browser Google Chrome sebagai virus. Microsoft Security Essentials menghapus Google Chrome yang dianggap sebagai malware dari tiga ribu penggunanya di Amerika Serikat, Senin (3/10).
Perangkat lunak antivirus Microsofot itu telah mengidentifikasi Chrome sebagai PWS: virus Win32/Zbot, sebuah variasi dari virus jenis Trojan Zeus. Secara otomatis diblokir atau bahkan dihapus dari mesin pelanggan.
Akibat penghapusan Google Chrome itu, beberapa pelanggan merasa tidak puas. Mereka menilai Microsoft hanya ingin memenangkan persaingan browser secara sepihak. Namun, hal itu dibantah oleh pihak Microsoft.
Melalui situs resminya, Microsoft meminta maaf. Perusahaan asal Amerika Serikat itu juga meminta pelanggannya secara manual harus memperbarui Microsoft Security Essentials (MSE) dengan versi terbaru.(ANS/TG Daily)
sumber:

Inggris Kembangkan Mobil Amfibi Aquada

 

Lelah bermacet-macet ria di lalu lintas Ibu Kota? Mungkin cara yang dilakukan satu keluarga di Inggris, belum lama ini dapat ditiru. Ya, mereka memilih kendaraan unik dan canggih ala James Bond, yakni mengemudikan mobil Aquada. Sekilas memang Aquada terlihat seperti mobil kebanyakan, namun boleh jadi tidak akan ada yang menyangka kendaraan yang dikembangkan Gibbs Technologies senilai 150.000 poundsterling itu adalah mobil amfibi.
Cukup menekan satu tombol, mobil tersebut bisa berubah menjadi perahu dan mampu menyebrangi River Great Ouse, yakni sebuah sungai di selatan Inggris. Atas kejadian tersebut, orang-orang yang sedang bersantai di pinggiran sungai tersebut membicarakan tingkah laku satu keluarga itu, termasuk seorang bernama Moira Clelland.
"Saya melihat titik kuning di garis horizon, melintasi sungai menuju ke arah saya. Saya akhirnya sadar itu adalah sebuah mobil yang dikendarai oleh seorang pria dan dua perempuan, mereka tampaknya sangat gembira," kata Clelland seperti dikutip Daily Mail.
Mobil amfibi tersebut bisa melaju cepat di darat, yakni 160 kilometer per jam. Sedangkan di permukaan air, mobil amfibi itu bisa melaju sekitar 50 kilometer per jam. Mobil yang sama juga pernah digunakan bos perusahaan multinasional Virgin Group, Richard Branson untuk menyeberangi Selat Channel di Inggris pada 2004 silam.(BJK/ANS/Ant)
http://otomotif.liputan6.com/read/343129/inggris-kembangkan-mobil-amfibi-aquada

GM Gandeng SAIC Produksi Mobil Listrik

 

General Motor (GM) berencana menggandeng pabrikan Cina SAIC Motor Corp. untuk mengembangkan mobil listrik sejenis Volt. Rencana itu diumumkan Selasa (20/9) dalam acara jumpa pers bersama. Wakil Pemimpin GM Steve Girsky menjelaskan bahwa GM akan melakukan joint venture 50-50 dengan SAIC untuk mengembangkan mobil listrik yang khusus diproduksi untuk pasar Cina.
Mobil tersebut akan didesain oleh Pan-Asia Technical Automotive Center (PATAC), sebuah studio desain yang dijalankan oleh kedua pabrikan tersebut.
Mobil listrik yang akan dikembangkan ini akan sama sekali baru, bukan adaptasi dari model yang sudah ada seperti Chevy Sonic, kata Girsky. Namun dia tidak menjelaskan apakah hasil kerjasama itu berupa mobil mini, dan berapa biaya produksinya.
"Teknologi baru itu mahal dan beresiko tinggi," kata Girsky. "Kita akan memanfaatkan partener kira.. untuk meminimalisir resiko dan biaya pengembangan, dan kita akan membawa teknologi ke pasar secepatnya."
Sejalan dengan proyek barunya ini, GM juga berencana segera memesarkan Chevy Voltnya ke negeri Tirai Bambu itu. Namun Girsky berharap pemerintah Cina akan memberikan subsidi yang lebih terhadap impor mobil produksi GM seperti Volt. "Kami berharap pemerintah Cona memberikan insentif yang lebih," ujarnya.
Kolaborasi GM dan SAIC yang telah dilakukan sejak 1997 telah memberikan keuntungan kepada kedua pabrikan. SAIC saat ini adalah pabrikan mobil lokal terbesar di Cina, sedangkan GM juga adalah pabrikan luar terbesar di negeri itu.
Kolaborasi itu telah menghasilkan produksi Buick dan Chevrolets untuk pasar Cina, dan juga mobil komersial mini Sunshine, yang kini menjadi top selling mobil kecil di negeri Tirai
Bambu.
Untuk memperbesar pangsa pasarnya, GM berencana memperkenalkan 60 model baru dan model upgrade di Cina selama kurun 5 tahun ke depan. Pemerintah Cina sendiri menargetkan 1 juta kendaraan listrik berada di jalanan negeri itu pada 2015. (autonews.com/mla)
http://otomotif.liputan6.com/read/354494/gm-gandeng-saic-produksi-mobil-listrik

Hyundai Akan Luncurkan Mesin Turbo 204-HP

 

Tak lama setelah Hyundai meluncurkan model coupe Veloster di Detroit Auto Show 2011 beberapa waktu lalu, kini Hyundai dikabarkan akan meluncurkan Veloster dengan mesin versi turbo. Menurut Topspeed.com, baru-baru ini, Hyundai resmi mengumumkan mesin Gamma 1.6 T-GDI terbaru. Namun, pihaknya tidak mengonfirmasi mengenai mesin ini yang dirumorkan bakal digunakan Veloster Turbo terbaru.
Mesin Gamma 1,6 T-GDI dikembangkan selama periode 52 bulan dan sudah menelan biaya US$ 69,5 miliar. Menurut Hyundai, mesin ini bisa memberikan angka kinerja terbaik di kelasnya yang memberikan total daya 204-horsepower (HP) dan torsi puncak dari 195 lb-ft.
Angka luar biasa ini diperoleh berkat penggunaaan manifold knalpot yang terintegrasi turbocharger dengan scroll kembar, sistem pengeluaran menggunakan intercooler, sistem bahan bakar injeksi langsung, dan CVVT ganda.
"Dikarenakan peraturan lingkungan yang lebih ketat dan kebijakan berbeda-beda di setiap negara, persaingan dalam pengembangan powertrains dan teknologi inti lainnya juga tengah diintensifkan," kata Woong-Chul Yang, Wakil Ketua Hyundai Motor Co. "Hyundai Motor akan mempercepat upaya dalam mengembangkan powertrains masa depan yang fitur mesinnya berkinerja tinggi dan ramah lingkungan."(BOG)
http://otomotif.liputan6.com/read/359467/hyundai-akan-luncurkan-mesin-turbo-204-hp

Sabtu, 22 Oktober 2011

Smartfren: CDMA Diminati Banyak Pengguna

 

Sejumlah kalangan saat ini banyak yang memprediksi bahwa teknologi telekomunikasi berbasis CDMA tidak akan bertahan lama atau diminati pengguna. Namun demikian, Smartfren yakin bahwa ke depannya CDMA akan tetap berjaya karena mendapat dukungan luas di seluruh dunia.
Menurut data terakhir, sampai saat ini pengguna layanan CDMA di seluruh dunia sudah melebihi setengah miliar, tepatnya 534 juta pengguna. Dari jumlah tersebut, 209 juta di antaranya sudah menikmati jaringan EV-DO dan 88 juta di antaranya sudah berada di jaringan EV-DO Rev. ADari 325 operator CDMA yang ada di seluruh dunia, saat ini sudah 7 operator yang menggelar layanan berteknologi EV-DO Rev. B fase 2 secara komersial. Adapun perangkat yang memanfaatkan jaringan CDMA sudah mencapai 2.733 model.
Melihat peluang tersebut, Smartfren optimis. Terlebih lagi melihat kecenderungan kebutuhan data di Indonesia yang terus meningkat. “Kami perkirakan, pertumbuhan pelanggan data di Tanah Air mencapai 40 persen,” kata Hermansyah, Division Head Mobile Broadband Service Management Smarfren di Jakarta, 20 Oktober 2011.
Hermansyah yakin, pihaknya mampu meraih lebih banyak lagi jumlah pengguna. “Kami menargetkan 3,5 juta pelanggan baru khusus mobile data sampai akhir tahun 2012 mendatang,” ucapnya.
Sebagai informasi, saat ini jumlah seluruh pelanggan Smartfren untuk semua layanan mencapai sekitar 6,7 juta pengguna. Dari jumlah tersebut, 850 ribu di antaranya merupakan pelanggan mobile data.
“Pelanggan mobile broadband kami per Agustus mencapai 850 ribu pengguna,” kata Hermansyah. “Untuk tahun 2011, pelanggan data yang dibidik yaitu 1,4 juta pelanggan baru,” sebutnya.
http://teknologi.vivanews.com/news/read/257403-smartfren--cdma-diminati-banyak-pengguna

Oxford Kembangkan Mobil Tak Bersopir

 


Para ilmuwan Universitas Oxford tengah mengembangkan sebuah mobil yang dapat berkendara dengan sendirinya. Mobil seperti ini dipercaya dapat menjadi obat pengurai kemacetan yang terjadi di kota-kota besar.
Seperti dilansir Dailymail, Selasa 11 Oktober 2011, ide pembuatan mobil ini berasal dari mobil 'KITT' di serial TV tahun 80an, Knight Rider, yang dibintangi oleh aktor David HasselhoffMenurut para ilmuwan, sistem mobil 'pintar' ini nantinya dapat menghilangkan penderitaan dari setiap pengemudi, yang kerap kali harus membuang waktu dan biaya karena kemacetan di jalan. Sebab, mobil 'pintar' tersebut terus mengupdate informasi mengenai jalan yang terkena macet dan memilih secara otomatis jalur yang lebih senggang.
Tidak hanya itu, pengendara yang kelelahan juga dapat memindahkan kemudinya kepada sistem 'auto-pilot', sehingga dapat beristirahat sejenak. Namun, masih terdapat perdebatan mengenai, boleh tidaknya pengendara yang mabuk dapat berkendara dengan sistem ini.
Mobil 'pintar' Oxford yang dinamai Wildcat, dibangun dengan bantuan dari Hi-tech Contractor BAe System. Teknologi ini dilengkapi dengan laser dan kamera, untuk melihat jalan, dan sebuah 'otak' yang canggih guna memproses informasi, membuat keputusan, serta beradaptasi sesuai dengan situasi, kecepatan, dan keadaan sekitar.
sumber:

Satelit 2,5 Ton Tak Terkendali dan Ancam Bumi

Baru saja lepas dari kejatuhan puing satelit Upper Atmosphere Research Satellite (UARS) milik Badan Antariksa Amerika Serikat, ancaman lain menanti.
Masyarakat diminta mewaspadai kemungkinan jatuhnya satelit seberat hampir tiga ton yang berputar di luar kendali dan diperkirakan jatuh kembali ke Bumi.
Satelit itu adalah ROSAT, teleskop sinar-X milik Jerman yang dibuat dengan teknologi Inggris dan Amerika telah mengorbit Bumi sejak 1990. Satelit itu selama ini menyediakan banyak informasi berharga soal bintang.
Pada 1999 lalu, para ilmuwan kehilangan kontak dengan satelit seberat 2,5 ton itu. Para ahli memprediksi, ROSAT akan memasuki atmosfer Bumi akhir bulan ini.
Pusat Antariksa Jerman memperkirakan, ada 30 puing satelit, total seberat 1,67 ton, yang akan mencapai permukaan Bumi. Cermin tahan panas yang ada di ROSAT diperkirakan tak akan terbakar habis saat masuk kembali ke bumi. Puing-puing yang jatuh  termasuk pecahan tajam yang bisa membahayakan jika mengenai mahluk Bumi.
Namun, masyarakat diminta tak terlalu khawatir. "Sampai sekarang, lebih dari 50 tahun sejarah luar angkasa, tidak ada satupun orang yang menjadi korban pecahan puing satelit," kata Professor Heiner Klinkrad dari Badan Antariksa Eropa seperti dikutip dari Daily Mail.
Meskipun kecil kemungkinan ada orang yang bakal terluka, petugas layanan darurat di Jerman sedang berlatih untuk menghadapi kasus cedera akibat puing sampah antariksa.
Bulan lalu, pusat antariksa Jerman mengestimasi ROSAT memiliki peluang melukai seseorang, 1 : 2.000. Lebih berisiko dari satelit UARS yang jatuh beberapa waktu lalu 1:3.200. Namun, kemungkinan seseorang kejatuhan puing satelit sungguh sangat kecil, 1 : 14 triliun.
Sementara, Heiner Klinkrad, kepala kantor urusan puing ruang angkasa, Badan Antariksa Eropa mengatakan, tidak mungkin dihasilkan prediksi jatuhnya ROSAT secara akurat saat ini.
Ketidakpastian akan berkurang dengan makin dekatnya satelit ke Bumi. Di mana titik jatuhnya satelit baru bisa diprediksikan satu atau dua jam sebelum ia menghujam ke permukaan Bumi.
Untuk diketahui, satelit UARS milik NASA jatuh di daerah terpencil di Samudera Pasifik, titik masuk bangkai satelit berada di sekitar Pulau Christmas, di sebelah selatan Indonesia. Koordinat tepat lokasi jatuhnya pesawat, seperti dicatat NASA, berada di 14,1 derajat lintang selatan dan 189,8 derajat bujur timur (170,2 bujur barat).
UARS jauh lebih kecil dari stasiun luar angkasa Mir yang beratnya 135 ton -- yang jatuh ke BUmi pada 2001. Juga lebih mini dari Skylab yang masuk kembali ke Bumi pada 1979.
Mir jatuh di Pasifik Selatan, sementara Skylab jatuh di Samudera Hindia -- serta beberapa bagiannya yang lain jatuh di Australia Barat. Karena dua per tiga bumi adalah lautan, sampah antariksa sering kali jatuh di air.  (umi)
http://teknologi.vivanews.com/news/read/254323-satelit-2-5-ton-tak-terkendali-dan-ancam-bumi

Indonesian Blogger

Banner iskaruji dot com