Pages

Subscribe:

Labels

Rabu, 14 Desember 2011

BMW Seri 5 Kini Dirakit di Indonesia

          Setelah bisa merakit BMW Seri 3 dan X1 yang dimulai Agustus 2011 lalu, kini BMW Indonesia mulai merakit sendiri sedan menengah premium terlaris di dunia, yaitu BMW Seri 5.
Dengan begitu, Indonesia menjadi negara ke delapan di dunia yang memproduksi BMW Seri 5. Dua varian BMW terbaru, yaitu 520i dan 528i dirakit di pabrik perakitan Gaya Motor Sunter, Jakarta Utara.
Kedua varian ini akan tersedia di showroom resmi BMW mulai Januari 2012. Produk ini mengusung mesin bensin, empat silinder generasi terbaru. Menggunakan teknologi twin power turbo, yang mengombinasikan turbo charger twin scroll dengan valve tronic, double vanos, dan high precision injection.
Selain itu, BMW 520d menjadi BMW bermesin diesel pertama, yang juga dirakit di tanah air. Dan model ini akan masuk jalur produksi pada Februari 2012.
Ekspansi aktivitas produksi ini, berkaitan dengan pengumuman BMW Group pada Mei 2011, mengenai investasi baru sebesar Rp 100 miliar yang ditanam di Indonesia. Perakitan dilakukan di PT Gaya Motor yang merupakan unit usaha PT Astra Internationa Tbkl, mitra BMW Group di Indonesia.
Menurut Ramesh Divyanathan, Presiden Direktur BMW Group Indonesia, sebagai produsen mobil mewah terdepan di dunia, langkah BMW Group melakukan ekspansi kegiatan produksi karena melihat posisi Indonesia yang kian penting dalam perekonomian dunia.
Di Indonesia, kata Ramesh, BMW Group akan meningkatkan produksi dua kali lipat pada 2012, juga nantinya akan lebih banyak model yang akan dirakit di sini. "Selain itu, kami akan melanjutkan investasi dalam kegiatan produksi dan bisnis ritel untuk menggarap potensi pasar. Tentunya akan menyumbangkan peningkatan nilai ekonomi, kesempatan kerja, alih teknologi, serta kemampuan produksi bagi Indonesia," katanya saat pengenalan pabrik, Rabu 14 Desember 2011.
Sedangkan BMW Group's Plant Representative di Jakarta, Josef Weichinger, mengatakan, perakitan gaya motor telah dirancang untuk melakukan aktivitas produksi secara efisien, dan mampu memproduksi beberapa model sekaligus, di setiap jalur produksinya. "Produksi saat ini menghasil 4 unit per-hari untuk tiga model yang berbeda. Rencananya pada 2012 kami akan tingkatkan menjadi sebanyak 8 unit per-hari," katanya.
Tim perakitan Gaya Motor sejak Juli telah menjalani pelatihan. "Kami mendatangkan tenaga ahli dari perakitan kami di Jerman. Khusus untuk seri 5, sebanyak 15 tenaga ahli memberikan pelatihan kerja dalam proses produksi dan persyaratan kualitas," ujarnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Indonesian Blogger

Banner iskaruji dot com