Research in Motion (RIM) yang dikenal lewat produknya BlackBerry mengatakan pada Rabu (28/12) bahwa harga komputer tablet PlayBook diskon besar-besaran. Langkah ini dilakukan untuk meningkatkan penjualan yang sudah tertinggal jauh dari iPad dari Apple.
Sayangnya, banting harga BlackBerry Playbook itu hanya untuk penjualan di India. Juru bicara dari RIM menjelaskan, diskon yang diberikan untuk ke tiga model PlayBook ini berlaku hingga 31 Desember 2011. Promosi serupa juga dilakukan di Amerika Serikat selama 30 hari.
Harga yang dipatok oleh RIM untuk PlayBook di India adalah 13.490 rupees (sekitar Rp 2,3 juta) yang biasanya 27.990 rupees (sekitar Rp 4,7 juta) untuk kapasitas memori 16 GB. Lalu untuk memori 32 GB dijual dengan harga 32.990 rupees (sekitar Rp 5,6 juta) yang biasanya 37.990 rupees (sekitar Rp 6,4 juta).
Alasan utama RIM melakukan ini karena mereka melihat pangsa pasar PlayBook yang cukup besar. Meningkatnya keinginan pembeli terhadap BlackBerry di banyak tempat dapat menutup penjualan smartphone mereka yang sempat tertinggal.
Di beberapa tahun terakhir, iPhone dan Android sempat menggerogoti pasar BlacBerry. RIM sempat kesulitan untuk mengeluarkan produk terbaru yang mampu memuaskan investor serta pembelinya di pasar.
Rencananya, tahun depan RIM akan mengeluarkan seri BlackBerry terbaru dengan menggunakan operating system QNX layaknya di PlayBook akhir 2012 karena chipsets yang digunakan baru datang pada pertengahan 2012. Apabila mereka gagal, maka persaingan dengan iPhone dan Android akan semakin kencang.
Produk PlayBook dari RIM yang telah diluncurkan April lalu hanya terjual kurang dari 1 juta unit. Berbeda dengan iPad yang mencapai 11 juta unit.(Reuters/MEL)
http://tekno.liputan6.com
0 komentar:
Posting Komentar